Dekorasi rumah minimalis type 36 – Berbagai cara mungkin dilakukan untuk menerapkan dekorasi rumah minimalis type 36. Apalagi saat ini ada banyak pilihan furnitur dengan desain modern dan menarik yang bisa membuat seluruh interior menjadi sangat maksimal. Masing-masing dari konsep dekorasi yang digunakan untuk rumah minimalis seperti itu juga membutuhkan perhitungan ukuran yang ideal. Hal ini dilakukan dengan menyesuaikan kondisi dari setiap ruangan yang ada di rumah minimalis itu. Sebenarnya tidak seluruh ruangan bisa menggunakan konsep minimalis. Beberapa ruangan utama yang biasanya mendapatkan dekorasi seperti itu terdiri dari ruang tamu, ruang keluarga, kamar tidur dan dapur.
5 dekorasi rumah minimalis type 36 yang bisa dicoba
Sebenarnya ada banyak pilihan dari dekorasi rumah minimalis type 36 yang bisa dicoba dengan sangat mudah. Tentu saja dekorasi ini juga didukung dengan berbagai pilihan elemen penting. Beberapa diantaranya seperti pemilihan furnitur yang ideal sesuai dengan fungsi ruangan, desain dari furnitur, warna cat hingga penggunaan dari hiasan atau aksesoris untuk ruangan. Masing-masing dari elemen ini memberikan pengaruh cukup besar terhadap seluruh kenyamanan yang diinginkan. Apalagi ukuran pada masing-masing ruangan akan membutuhkan furnitur dan pengaturan dekorasi yang berbeda. Ada 5 pilihan rekomendasi dari dekorasi yang bisa digunakan seperti:
Dekorasi rumah minimalis type 36 |
1. Konsep minimalis modern untuk ruang keluarga
Konsep minimalis modern untuk ruang keluarga |
Bagi sebagian pemilik rumah biasanya ruang keluarga sebagai bagian penting untuk mendapatkan dekorasi yang ideal. Apalagi ruang keluarga seperti ini akan memiliki ukuran yang cukup luas. Kenyamanan menjadi faktor utama untuk menentukan dekorasi yang ideal. Tentu saja penerapan konsep minimalis modern bisa dilakukan untuk ruang keluarga. Hal ini bisa dimulai dengan menggunakan warna cat dinding yang memiliki kontras cukup lembut seperti dominasi tosca dan putih. Beberapa furnitur yang ditempatkan untuk ruang keluarga ini seperti meja kecil untuk perangkat televisi, single sofa kulit dan kursi tambahan. Masing-masing dari furnitur ini harus memiliki ukuran yang tidak terlalu besar.
2. Ruang tamu minimalis dengan sofa dan meja
Ruang tamu minimalis dengan sofa dan meja |
Dekorasi minimalis juga bisa diterapkan untuk ruang tamu. Rumah dengan type 36 selalu menggunakan ruang tamu yang berhubungan langsung dengan pintu utama. Hal ini bisa menjadi pertimbangan untuk menempatkan furnitur yang tidak terlalu besar. Cobalah dengan menggunakan sofa minimalis yang memiliki ukuran panjang sesuai sisi dinding. Tambahkan juga meja kaca yang berbentuk persegi panjang berdekatan pada sofa itu. Pilihan warna dinding untuk ruang tamu ini bisa menggunakan corak sama dengan ruangan lainnya. Tentu saja dominasi warna netral pada ruang tamu akan memberikan kesan yang tidak berlebihan. Jangan lupa gunakan lampu hias di bagian langit-langit ruangan.
3. Dekorasi ruang makan dengan furnitur kayu
Dekorasi ruang makan dengan furnitur kayu |
Furnitur kayu juga bisa memberikan pengaruh penting bagi dekorasi minimalis. Hal ini bisa diterpakan dengan menempatkan furnitur kayu untuk ruang makan. Beberapa furnitur itu biasanya terdiri dari meja dan kursi makan. Untuk ruang makan yang cukup besar bisa ditambahkan cabinet yang berfungsi untuk menyimpan peralatan makan. Cobalah gunakan furnitur kayu yang memiliki desain minimalis. Biasanya furnitur ini bisa didapat melalui banyak toko mebel modern. Pengaruh dari desain minimalis modern pada furnitur itu akan berkaitan dengan penempatan yang sangat ideal. Apalagi beberapa ruang makan dari rumah dengan tipe ini akan bergabung dengan dapur minimalis.
4. Dapur minimalis modern
Dapur minimalis modern |
Peluang lain dari dekorasi minimalis ini juga bisa digunakan untuk dapur. Meskipun ukuran dari dari rumah dengan type 36 terlihat cukup kecil dan standar namun hal itu tidak menjadi penghalang memberikan dekorasi yang ideal. Hal ini bisa dimulai dengan menempatkan cabinet modern pada salah satu sisi dapur. Cabinet ini biasanya memiliki lapisan luar stainless dengan corak warna yang cukup terang. Beberapa cabinet di bagian bawah juga akan memiliki fungsi wastafel. Sebagian sisi dari dinding dapur akan menggunakan lapisan keramik dengan pola warna natural seperti putih. Ini dilakukan agar dinding mudah dibersihkan setelah dapur digunakan untuk memasak.
5. Kamar tidur minimalis dengan furnitur modern
Kamar tidur minimalis dengan furnitur modern |
Beberapa kamar tidur memiliki ukuran berbeda dari rumah type 36. Masing-masing kamar tidur ini harus tampil dengan konsep berbeda sesuai dengan ukuran. Kamar tidur yang berukuran besar bisa memiliki dekorasi yang lebih modern. Hal ini dilakukan dengan menempatkan beberapa furnitur seperti tempat tidur kayu dengan fungsi tambahan seperti laci pada bagian bawah. Ada juga meja kayu kecil di salah satu sisi dari tempat tidur. BIla terdapat sisi kosong laing coba tempatkan sofa single dengan penyanggah kaki. Seluruh furnitur ini harus memiliki warna dominasi yang sama.
Cara ideal untuk dekorasi rumah minimalis type 36
Seluruh bagian dekorasi seperti ini akan membutuhkan pengaturan berbeda sesuai dengan fungsi dari ruangan. Apalagi beberapa ruangan juga memang memiliki ukuran berbeda. Beberapa ruangan dengan ukuran besar biasanya terdiri dari kamar tidur utama, ruang keluarga dan ruang tamu. Biasanya ruangan dengan ukuran seperti itu akan memudahkan untuk menerapkan cara dekorasi yang sangat baik. Hal ini juga akan berkaitan dengan pilihan desain dari furnitur yang digunakan. Beberapa pemilik rumah juga menganggap bahwa ukuran dengan ruangan yang besar akan memberikan kemudahan terhadap pilihan warna cat dinding. Beberapa cara ideal yang bisa dilakukan untuk dekorasi rumah minimalis type 36 mungkin terdiri dari:
1. Memilih furnitur dengan desain modern
Furnitur menjadi bagian penting untuk membuat seluruh dekorasi terlihat sangat menarik. Apalagi ada banyak furnitur yang bisa ditempatkan untuk ruangan di rumah dengan type ini. Seluruh furnitur itu sebaiknya memiliki desain modern. Beberapa furnitur itu biasanya seperti sofa kulit, meja kayu, meja kaca, beberapa kursi ergonomis dan lainnya. Ukuran dari beberapa furnitur ini juga cukup ideal untuk ruangan kecil.
2. Menggunakan warna netral untuk cat dinding
Jangan lupa untuk selalu menggunakan warna cat yang sangat ideal pada ruangan utama. Warna cat akan memberikan pengaruh besar pada kenyamanan di dalam ruangan. Konsep minimalis dari beberapa ruangan utama akan membutuhkan warna cat dinding dengan dominasi natural. Beberapa diantaranya seperti tosca, krem, biru lembut dan tentu saja dominasi putih. Beberapa ruangan yang berdekatan bisa menggunakan konsep warna sama. Namun, disarankan untuk menggunakan warna berbeda agar dekorasi dari interior terlihat sangat menarik.
3. Menempatkan beberapa lampu hias
Aksesoris atau hiasan di dalam ruangan juga dibutuhkan untuk dekorasi minimalis. Salah satunya dengan menggunakan lampu hias. Ada beberapa pilihan jenis lampu hias yang bisa digunakan. Misalnya saja lampu hias berdiri yang akan ditempatkan untuk ruang keluarga dan kamar tidur utama. Selain itu, ada juga jenis lampu hias gantung yang biasanya digunakan untuk ruang tamu. Masing-masing dari lampu hias ini harus disesuaikan ukuran dan modelnya.