Tips Tetap Bugar Saat Bekerja Selama Ramadhan

Menjalankan ibadah puasa ramadhan selama bekerja di kantor memang menjadi suatu tantangan. Karena tidak bisa makan dan minum selama bekerja dengan segudang kerjaan kantor yang siap menunggu. Mau tidak mau kita harus tetap fokus selama bekerja. Lalu bagaimana caranya agar kita tetap bugar saat bekerja selama bulan ramadhan? Berikut Fikkaa.com kasih tipsnya….

  1. Jangan tidur setelah sahur dan shalat subuh

Biasanya setelah sahur atau setelah sholat subuh, kebanyakan orang akan melanjutkan istirahat atau tidur. Nah ini merupakan keputusan yang tidak tepat lho. Pasalnya tidur setelah sahur bukan hanya beresiko meningkatkan berat badan, tetapi juga akan membuat tubuh kamu lemas saat bangun. Karena perut kamu dalam posisi kenyang dan belum tercerna. Lebih baik kamu memanfaatkannya untuk beraktifitas lain seperti jalan-jalan pagi, membaca buku, dan atau menyiapkan keperluan kantor.

  1. Menjaga asupan makanan

Pada saat puasa, waktu makan kamu hanya saat sahur dan berbuka. Tentunya hal ini membuat kamu harus pandai memilih makanan apa saja yang boleh dan tidak boleh dikonsumsi. Mungkin makan dengan porsi banyak saat buka dan sahur akan membuat energi kamu bertambah. Justru itu bukan ide yang bagus lho Ladies. Tetapi makanlah dengan porsi yang cukup dan jangan berlebihan.

  1. Minum air putih

Sama pentingnya menjaga asupan makanan, kebutuhan cairan tubuh juga harus tercukupi dengan baik. Untuk itu, minum air putih 8 – 12 gelas setiap hari. kebutuhan ini bisa dipenuhi saat berbuka hingga tiba saat sahur. Oleh karena itu tubuh tetap terdehidrasi dengan baik. Dengan begitu, pada saat bekerja, kamu tidak akan merasa lemas dan tetap terjaga konsentrasi.

  1. Konsumsi buah-buahan dan sayuran

Ladies selain mengatur asupan makan dan asupan minuman, kamu juga perlu mengatur asupan gizi yang cukup saat puasa. Jangan lupa mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran agar menambah gizi tubuh pada saat berbuka dan saat sahur.

  1. Tidur lebih awal

Jangan tidur terlalu malam, usahakan setelah shalat tarawih langsung tidur. Cara ini bukan hanya bisa membantu mengganti waktu tidur yang berkurang karena dipergunakan untuk sahur, tapi juga menjadi cara yang tepat untuk mengistirahatkan tubuh agar bisa bangun lebih segar dan tidak mengantuk saat sahur dan menjalani aktivitas seharian.

  1. Olahraga

Jangan jadikan waktu puasa adalah waktu untuk malas-malasan berolahraga. Ambil waktu kamu untuk melakukan olah raga ringan seperti jalan kaki atau jogging ringan pada saat sebelum berbuka dan setelah sahur. Olahraga sangat bermanfaat untuk menjaga tubuh kamu tetap sehat dan bugar selama melaksanakan puasa.

You might also like
Career, Female & Mom

More Similar Posts

Menu