Di bulan Juli ini banyak sekali film-film yang akan hadir di bioskop. Oleh karena itu Sykaa kasih rekomendasi film buat nemenin kamu di bulan Juli ini.. yuks simak…
- Spider Man : Far From Home
Genre : Action
Bercerita tentang kehidupan Peter Parker (Tom Holland) setelah Avengers: Endgame. Ia menjalani hidup dalam kesedihan karena kehilangan sang mentor, Tony Stark alias Iron Man. Peter tidak bisa menjadi pahlawan super sepenuhnya lantaran masih menimba ilmu di tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA). Ia menyadari hal itu, sampai akhirnya ia sempat tak ingin menjadi Spider-Man saat sedang berlibur ke Eropa selama dua minggu bersama teman-teman sekolahnya. Liburan Peter tak berjalan sesuai rencana karena ia kedatangan Nick Fury (Samuel L Jackson). Nick memperkenalkan Peter dengan Quentin Beck alias Mysterio (Jake Gyllenhaal) untuk bekerja sama menghadapi Hydro-Man.
Menariknya, Mysterio bukan berasal dari semesta di mana Peter hidup. Ia datang dari semesta lain, sebagai dampak dari upaya Iron Man dalam Avengers: Endgame membuka semesta baru menggunakan infinity stones sehingga terhubung dengan semesta yang ditempati Spider-Man. Dengan bantuan Nick Fury (Samuel L. Jackson) yang memberikan Spider-Man akses ke seluruh database Starks Industries, Nick Fury mempercayakan Peter Parker sebagai penerus Tony Stark.
- The Lion King
Genre : Adventure
Film ini diproduksi oleh Walt Disney Pictures yang akan rilis pada 19 Juli 2019 yang merupakan remake ulang The Lion King tahun 1994. Film ini bercerita tentang seekor singa benama Simba yang berusaha merebut kembali tahta ayahnya sebagai raja hutan yang bernama Mufasa. Akan tetapi pamannya yang bernama Uncle Scar mempunyai rencana untuk naik tahta sendiri dan berusaha meningkirkan Simba.
Kemudian Uncle Scar memaksa Simba untuk keluar dari kerajaan dan berkata bahwa penerus tahta harus memiliki keberanian. Scar lantas bekerja sama dengan kelmpok Hyena dan merencanakan untuk menjebak Simba agar terbunuh dalam kejaran kelompok Wildebeest.
Nah bagaimana kelanjutan kisah Simba merebut kembali tahta ayahnya dari tangan pamannya yang jahat? Janga lupa datang ke bioskop kesayangan.
- Dua Garis Biru
Genre : Drama
Dua anak SMA yaitu Bima (Angga Aldi Yunanda) dan Dara (Adhisty Zara JKT48) merupakan sepasang kekasih. Awalnya mereka hanya saling suka cinta monyet seperti kebanyakan anak remaja lainnya. Tetapi seiiring berjalannya waktu, membuat hubungan mereka semakin dekat hingga akhirnya mereka melangar batas yang menyebabkan Dara hamil. Mereka berdua harus dihadapkan dengan tanggungjawab yaitu menikah. Berbagai masalah mulai muncul, tak hanya antara Bima dan Dara, tetapi juga dengan keluarga mereka.
Film ini sempat menjadi perbincangan publik dan penolakan. Namun Sutradara film ini, Gina S. Noer menegaskan orang tua bisa mengajarkan anak-anak mereka tentang pendidikan seks melalui film ini. Karena di Indonesia sendiri menurutnya perlu adanya edukasi positif untuk para remaja Indonesia. Orang tua berperan penting dalam mengajarkan pendidikan seks sejak dini.
- Koboy Kampus
Genre : Comedy
Cerita tentang Pidi Baiq pada masa kuliahnya di Fakultas Seni Rupa ITB. Di mana pada saat itu Pidi (Jason Ranti) dan teman-temannya Ninuk (Ricky Harun), Deni (Bisma Karisma), Erwin (David John Schaap) dan Dikdik (Miqdad Auddasy) mendirikan sebuah negara sendiri yang bernama “Negara Kesatuan Republik The Panasdalam”. Film ini dikemas dengan bahasa yang ringan, unik, penuh candaan khas tahun 1990-an, mengangkat problematika masa kuliah dan kisah cinta yang diwarnai lagu-lagu segar dari The Panasdalam Bank.
Dibintangi oleh: Jason Ranti, Ricky Harun, Bisma Karisma, David John Schaap, Migdad Addausy, Steffi Zamora Hussein, Danilla Riyadi, Vienny JKT48, Christina Colondam, Jennifer Lepas, dan Anfa Safitri. Film ini nantinya akan dirilis pada 25 Juli 2019.
- Uka – Uka The Movie
Genre : Horror, Comedy
Cerita ini berawal dari boomingnya program acara Uka-Uka. Shelly seorang mahasiswi ingin menjadi peserta uji nyali untuk membuktikan bahwa acara tersebut adalah rekayasa. Kemudian tim Uka-uka menuju lokasi hutan Alas Moyang yang berdekatan dengan tempat Shelly tinggal. Saat menuju lokasi, dia ditemani dengan para teman-temannya. Konon Alas Moyang memiliki legenda tentang sosok Nini Tulang dan pantangannya adalah dilarang untuk menyebutkan kata “Tulang” selama disana. Saat acara dimulai, Shelly memberanikan diri menyebutkan kata Tulang yang sontak membuat tim panik dan ketakutan. Tiba-tiba Shally hilang dari lokasi uji nyali. Teman-teman dan tim Uji nyali sontak mencari keberadaan Shally. Kemudian teror satu per satu mulai berdatangan. Akankan teman-teman Shally dan tim uji nyali berhasil menemukan Shally?
Max Picture menggandeng Ubay Fox menampilkan sebuah film bergenre horor komedi. Film ini terinspirasi dari salah satu program Reality Show yang ada di salah satu stasiun TV swasta. Film Uka-uka The Movie akan rilis di bioskop pada 25 Juli 2019.