Familiar dengan lagu “lowkey”, “I LIKE U” atau “Vintage” oleh NIKI? Taukah bahwa NIKI merupakan penyanyi asal Indonesia? Setelah Anggun, Agnes Mo dan Rich Brian, NIKI berhasil menjadi penyanyi berkelas international yang termuda diantara mereka.
NIKI mendapat pengaruh musik dari Ibunya yang mendengarkan banyak R&B seperti Destiny’s Child dan Aaliyah. Penyanyi kelahiran 1999 ini sempat menempuh pendidikan di Sekolah Pelita Harapan Lippo Village, sebagai salah satu SMA swasta termahal di Jakarta. Awalnya NIKI mendapat popularitasnya dengan meng-cover lagu di YouTube yang berhasil meraih lebih dari 40,000 subscribers. Ia juga pernah memenangkan kompetisi menyanyi tahun 2014 untuk menjadi penyanyi pembuka konser Taylor Swift di Jakarta.
Kemudian Rich Brian, penyanyi RAP Indonesia yang merupakan anggota 88Rising melihatnya di YouTube dan memperlihatkan NIKI kepada Sean, CEO 88rising. NIKI akhirnya bergabung dengan label musik Amerika Serikat, 88rising.
Sebelum bergabung dengan 88Rising, NIKI sempat memiliki kontrak rekaman selama setahun bersama label Sony Music Indonesia. Bersama Sony Music Indonesia, NIKI mengeluarkan single bernuansa ceria berjudul Awali Hari Dengan Cinta. Sayangnya, lagu tersebut tidak terdengar lagi.
NIKI kembali pada 2017 bersama label 88Rising dengan beberapa single genre R&B berjudul See U Never, I Like U dan Chilly. NIKI pernah masuk dalam The Best New Artists of 2018 versi media Complex sebagai penyanyi wanita pertama di 88Rising. Kemudian ia merilis album mininya “Zephyr” pada 2018 dan salah satu lagunya berjudul Vintage berhasil menjadi daftar Best of 2018 di Apple Music.
Lagunya Vintage juga digemari oleh salah satu member BLACKPINK, Lisa yang menggunakan lagu tersebut dalam vlog BLACKPINK. Pertemanan antara NIKI dan Lisa bermula dari penampilan BLACKPINK di Cochella, Los Angeles. NIKI mendatangi festival musik tersebut sebagai bentuk dukungannya kepada Lisa. Keduanya pun menghabiskan waktu bersama di Los Angeles.
Baru saja NIKI mengeluarkan album terbarunya “wanna take this down town?” dengan single populernya yaitu lowkey.