Glitter memberikan efek yang playful, festive dan youthful pada makeup, kadang memberikan kesan yang lebih glam. Tampilan makeup dengan glitter bisa sangat rumit, dalam penggunaan glitter tanpa terlihat too much, pilih hanya satu titik fokus makeup dan biarkan itu menjadi statement dalam makeup look bukan sebagai pengganggu. Titik fokus tersebut dapat diaplikasikan pada bagian mata atau bibir. Jika ingin memakai glitter lebih dari satu titik di wajah, lebih baik penggunaan highlight, bronzer atau blush dengan warna yang lebih muted atau halus untuk mempertahankan keseimbangan.
Jenis eyeshadow yang digunakan pada mata dapat berupa pressed, cream, liquid, atau bahkan powder glitter, tergantung selera masing-masing. Jika ingin yang praktis dan mudah lebih baik memilih glitter bentuk cream atau liquid. Pada bagian bibir, dapat menggunakan lipstick atau lip cream dengan finish metallic.
Jika ingin memiliki eksperimen terhadap glitter makeup, cobalah kenali dua jenis glitter pada makeup berikut :
Loose Glitter
Loose glitter merupakan butiran glitter untuk makeup, sehingga harus berhati-hati saat membuka tutupnya agar tidak bertebaran. Loose glitter dapat memberikan sedikit sentuhan pada bagian kelopak mata, sudut mata bagian dalam atau bagian tulang pipi atas, seperti menggunakan higlighter. Untuk menggunakan loose glitter pada mata, pastikan untuk menggunakan primer eye shadow sehingga glitter pada wajah lebih tahan lama. Untuk penampilan yang lebih playful dapat diaplikasikan secara tipis pada bagian pipi.
Glitter Eyeshadow
Untuk tampilan yang lebih dramatis, gunakan glitter eyeshadow pada kelopak mata. Glitter eyeshadow dapat berupa cream dengan ketahanan yang lebih lama atau bentuk powder. Cara termudah untuk mengeksplor lebih jauh dalam memainkan glitter adalah memilih warna yang muted, netral, dan tetap glittery. Hindari menggunakan riasan glitter pada water line mata. Sebagian besar glitter memiliki tekstur besar dan area mata kita sangat sensitif, sehingga dapat memicu iritasi.
Rekomendasi produk dengan unsur glitter pada bagian mata : Stila Glitter and Glow Liquid Eyeshadow, Maybelline Cream Pot Eyeshadow dan MakeOver Powder Eyeshadow.
Rekomendasi untuk lipcream metallic adalah Emina Creamatte Metallic Edition